UNITED EIGHT OF ENGLISH CLUB
EKSTRAKURIKULER ENGLISH CLUB
Deskripsi
United Eight of English Club (UEEC) dibentuk sebagai wadah bagi siswa/i dalam meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris di era globalisasi ini. Melalui kegiatan berbicara, mendengarkan, membaca, dan menulis, klub ini mempersiapkan siswa untuk berkomunikasi lintas budaya dan dalam konteks internasional dengan percaya diri dan keterampilan yang terampil.
Target
Adapun target kompetensi yang diharapkan dengan adanya kegiatan pembinaan terhadap peserta didik melalui ekskul English Club adalah:
- Peningkatan Kepercayaan Diri: Membantu anggota English Club untuk merasa lebih percaya diri dalam menggunakan bahasa Inggris dalam situasi formal dan informal.
- Pengembangan Keterampilan Sosial (Social Skills): Mendorong kerjasama dalam tim, komunikasi efektif, dan keterampilan interpersonal dalam konteks bahasa Inggris.
- Pengembangan Keterampilan Budaya dan Konteks Internasional: Mengajarkan anggota tentang budaya-budaya yang berbeda di negara-negara berbahasa Inggris dan memahami perspektif global.
- Mengembangkan Kemampuan Presentasi Publik: Melatih anggota untuk menyampaikan presentasi, pidato atau bercerita dalam bahasa Inggris dengan percaya diri dan persuasif.
- Mendukung Keterlibatan dalam Kompetisi dan Festival Bahasa Inggris: Menyalurkan dan mengembangkan minat atau potensi anggota untuk mempersiapkan diri berpartisipasi dalam kegiatan lomba.
- Memfasilitasi Kunjungan dan Aktivitas Budaya dalam Bahasa Inggris: Mengadakan kunjungan ke tempat-tempat terkait bahasa Inggris seperti @america untuk mendukung pemahaman dan pengalaman budaya.
Sejarah
Ekskul English Club didirikan pada tahun 2019 dengan Riwayat pembina sebagai berikut:
- Ibu Annisa Leonie Hapsari, S.Pd. (2019 s.d. 2020)
- Ibu Tika Dwi Indriati, S.Pd. (2020 s.d. saat ini)
Riwayat ketua ekskul adalah sebagai berikut:
- Eva Widia (2019/2020)
- Dandy Satria Damara (2020/2021)
- Moch Rafi Radytia (2021/2022)
- Kaesar Kruz Setiawan (2022/2023)
- Ayu Dyah Puspita Bening (2023/2024)
Prestasi
Prestasi yang telah diraih selama ini diantaranya adalah:
No | Peringkat | Nama Kompetisi & Penyelenggara | Waktu | Peserta Didik (Nama lengkap) |
1 | Peringkat 1 | Bima Science Olympiad Tahun 2022 Jenjang SMA Se Jawa Barat 1 | 2022 | Fauzi Fadhlurrohman |
2 | Peringkat 2 | STEM Economyc English Olympiad 2022 Jenjang SMA/SMK se indonesia | 2022 | Fauzi Fadhlurrohman |
3 | Juara 3 Madya | Storytelling GAPURA 8 Universitas Singaperbangsa Karawang (UNSIKA) | 22 Juli 2023 | Fauzi Fadhlurrohman |
4 | Kurasi TOP 50 Besar dari 494 peserta | Festival LIKE ROAD TO COP28 UAE 2023 Kompetisi pidato bahasa inggris tingkat nasional oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan | 19 Agustus 2023 | Fauzi Fadhlurrohman |
Dokumentasi lomba
Dokumentasi kegiatan
- English learning
2. Scrabble Sessions
4. English Wall Magazine
5. Study Bounding
6. UEEC goes to @america